- Ulah Nuril Anwar membuat calon pengemudi GrabBike kesal. Bagaimana tidak, dia menipu calon pengemudi GrabBike dengan iming-iming bisa langsung masuk tanpa antre.
Kejadian itu bermula pada 29 Maret 2016. Saat itu manajemen GrabBike sedang membuka pendaftaran driver ojek online di Taman Bunga Cibubur, Jaktim. Saat para peserta datang, tiba-tiba Nuril muncul dan menawarkan jasa ke para calon driver.
"Jadi dia menawarkan diri, dia bilang kalau kami bisa bayar Rp 250 ribu kami langsung dapat formulir, enggak pakai antre lagi. Kebetulan saat dia nawarin antrenya panjang banget," ujar Alfi yang juga menjadi korban penipuan Nuril, saat dihubungi detikcom, Selasa (19/4/2016).
Alfi pun tergoda dengan tawaran itu. Namun Alfi yang tidak membawa uang cash Rp 250 ribu hanya mampu membayar Rp 50 ribu.
"Dia mau tuh dikasih Rp 50 ribu. Beneran saya dikasih formulir sama dia, enggak antre," ucap Alfi.
Tetapi Alfi mulai curiga ketika Nuril menagih Rp 200 ribu sebagai uang kekurangan. Nuril menyebut uang yang dimintanya hanya untuk formulir saja.
Padahal ketika menyerahkan formulir, Alfi harus membayar uang pendaftaran resmi ke GrabBike yang berkisar di angka Rp 100 ribu sampai Rp 150 ribu sebagai deposit. Dengan kata lain, bila Alfi memakai jasa Nuril dia harus merogoh kocek Rp 400 ribu.
"Saya curiga karena ini mahal banget, masa saya bayar Rp 250 ribu belum termasuk yang bayar ke Grab-nya. Akhirnya saya enggak mau. Cukup buang Rp 50 ribu saja deh," ucapnya.
Selang berapa hari dari tanggal 29 Maret, Nuril kembali menagih Alfi untuk bayar kekurangan. Namun Alfi tidak mau. Alfi juga mendapat cerita banyak calon driver yang tertipu Nuril dan akhirnya Alfi berinisiatif menjebak Nuril.
"Kebetulan hari ini jadwalnya pengambilan atribut di Taman Wiladatika Cibubur, Jl Jambore, Jaktim. Saya SMS Nuril suruh datang ke Cibubur, saya pura-pura nawarin saudara saya mau masuk GrabBike. Terus dia datang, kita langsung jebak. Sempat ditelanjangin, terus dia janjiin dia mau pulang ke rumah untuk ambil uang ganti rugi," ucapnya.
Alfi mengatakan, sejauh ini baru 2 orang yang membayar Rp 250 ribu ke Nuril. Sedangkan yang membayar Rp 50 ribu ada banyak orang. Namun yang kena tipu Rp 50 ribu kebanyakan iklas dan sudah puas melihat Nuril ditelanjangi di tengah jalan di Cibubur dengan ditempel kertas bertuliskan "Saya Penipu"
No comments:
Post a Comment