Sunday, June 29, 2014

Pendukung Jokowi-JK Gelar Spanduk Sindir Garuda Merah

Foto: Prins David Saut/detikcom
Jakarta - Panggung debat cawapres masih diwarnai lempar tanya jawab antar Hatta Rajasa dengan Jusuf Kalla. Namun di luar panggung, massa pendukung Jokowi-JK menggelar spanduk garuda merah.

Hal ini terjadi di lokasi debat Hotel Bidakara, Jl Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Minggu (29/6/2014). Spanduk garuda merah itu berukuran 3 x 2 meter berdampingan dengan Garuda Pancasila.

Garuda merah yang dipopulerkan oleh pasangan capres-cawapres nomor urut satu itu dibubuhkan angka satu di atasnya. Lalu di bawahnya terdapat tulisan 'Jangan Nodai Garuda dengan Darah: Penculikan Aktivis, Lapindo, Terorisme, Tabrak Mati dan Korupsi'.

Sementara di gambar Garuda Pancasila dibubuhkan angka dua di atasnya. Di bawahnya terdapat lima sila Pancasila. "Jangan nodai Garuda Pancasila dengan darah hingga menjadi merah," teriak salah satu pendukung Jokowi-JK.

Di atas spanduk yang dipajang menggunakan dua bilah bambu itu tertulis 'Kembali Ke Garuda Pancasila Sakti'. Melihat hal ini, kubu pendukung Prabowo-Hatta hanya melihat spanduk sambil berteriak.

"Garuda di dada kami," teriak salah satu pendukung Prabowo-Hatta yang melihat spanduk itu.

Untuk mencegah terjadi bentrok antara dua kubu yang terpaut jarak 20 meter itu, lusinan petugas kepolisian membuat pagar betis di tengah. Tak ada aksi anarkis terkait digelarnya spanduk yang mengandung kampanye negatif itu hingga berita ini diturunkan.

No comments:

Post a Comment