Monday, June 30, 2014

Capres-Cawapres Akan Bacakan Laporan Kekayaannya di KPU Besok

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Komisi Pemilihan Umum, Husni Kamil Manik mengatakan, pasangan capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa dan Joko Widodo-Jusuf Kalla akan membacakan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara pada pukul 14.00, Selasa (1/7/2014). Rencananya, pembacaan LHKPN ini juga dihadiri oleh pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi.
"Besok (Selasa, 1/7/2014) jam 2, yang membacanya nanti dari pasangan calon," kata Husni di KPU Pusat, Jakarta, Senin (30/6/2014).
Husni menuturkan, tidak ada persiapan khusus untuk acara besok. Ia mengingatkan, KPU hanya memfasilitasi pasangan calon untuk datang dan mengumumkannya.
Sementara itu, untuk undangan, KPU turut mengundang pimpinan KPK dan Bawaslu selain para capres dan cawapres.
"Yang diundang, karena hubungannya dengan hasil kerja KPK, maka pimpinan KPK ada," kata Husni.
Sebelumnya, capres-cawapres Prabowo Subianto-Hatta Rajasa mendatangi KPK pada Rabu (25/6/2014) untuk menjalani klarifikasi terkait laporan harta dan kekayaannya, sedangkan capres-cawapres Joko Widodo-Hatta Rajasa menjalani klarifikasi di KPK sehari kemudian, yakni Kamis (26/6/2014).

No comments:

Post a Comment