Wednesday, June 4, 2014

Alat Berat untuk Waduk Pluit Sudah Ditawarkan sejak 7 Tahun Lalu

JAKARTA, KOMPAS.com — Direktur Utama PT Berkat Teknik Utama Reinhard D Simanjuntak mengaku sudah menawarkan alat berat di Waduk Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara, kepada Dinas Pekerjaan Umum sejak 7 tahun lalu. 

"Saya sudah tawarkan sejak 7 tahun lalu ke Dinas PU, tapi tidak pernah ada respons dan persetujuan," ujar Reinhard kepadaKompas.com, Selasa (3/6/2014). 

Menurut dia, sejak kepemimpinan Joko Widodo-Basuki sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, segala penawaran kerja sama lebih mudah dilakukan. 

"Kali ini penawaran alat berat disetujui oleh Pemprov DKI karena sesuai dengan fokus proyek normalisasi kali dan waduk di DKI," ujar Reinhard. 

Rencananya, kata Reinhard, selama satu bulan, alat berat tersebut akan dipergunakan untuk uji coba sekaligus pinjaman kepada Pemprov DKI untuk membersihkan Waduk Pluit. Namun, seterusnya, alat berat merek Watermaster tersebut akan ditawarkan kepada Dinas PU. 

"Saya belum tahu nanti ada kesepakatan apa. Kami sudah menunjukkan kemampuan alat ini, nanti akan dibicarakan lebih lanjut," ujar Reinhard.

No comments:

Post a Comment