Friday, December 25, 2015

Ahok: Saya Kristen Protestan, makanya enggak heran tukang protes

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyempatkan diri berkeliling gereja di Ibu kota menjelang perayaan Natal. Tujuannya untuk memastikan pelaksanaan malam Natal 2015 berlangsung dengan aman dan lancar.

Gereja pertama yang dikunjungi orang nomor satu di Jakarta ini adalah Gereja Yohanes Maria Vianne di Jakarta Timur. Kemudian Basuki mengunjungi GPIB Paulus, Menteng, Jakarta Pusat.

"Saya mampir sebetulnya pas-nya jam segitu. Saya ingin ikut kebaktian di sini, sebentar sampai jam 6 sore. Karena saya juga Protestan, makanya enggak heran tukang protes," kata Ahok disambut tepuk tangan meriah dari jemaat di Geraja Paulus, Jakarta, Kamis (24/11).

Saat Ahok tiba di gereja protestan ini, sedang dimulainya ibadah kebaktian. Ahok mengaku akan mengikuti kebaktian di geraja ini.

Lebih lanjut, Ahok mengakui memang masih ada warga yang kesulitan untuk beribadah. Karena ketatnya syarat-syarat mendirikan tempat ibadah berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri. Menteri Agama, Menteri Hukum dan HAM, dan Menteri Dalam Negeri.

Saat ini, Ahok masih berada di dalam Gereja Paulus. Selanjutnya pada pukul 18.30 WIB, Ahok melanjuttkan kunjungan dan monitoringnya ke Gereja Kathedral. Pada pukul 19.00 WIB, Ahok melanjutkan ke Gereja GPIB Immanuel.

 111 personel gabungan anggota TNI dan Polri siaga mengamankan ibadah Natal di Gereja Immanuel Jakarta. Kepala pos pengamanan Natal Gereja Immanuel, Kompol Warsito mengatakan, para personel tersebut disebar di tiga titik gereja.

"Anggota disebar di tiga titik. Yaitu di ring satu di dalam gereja, ring dua di luar gereja, ring tiga jalanan sekitar gereja," kata Warsito kepada merdeka.com, di Gereja Immanuel, Jakarta, Jumat (25/12).

Sejauh ini, kata dia, situasi pada saat ibadah Natal di gereja tersebut terbilang aman. "Dari semalam aman," ungkapnya.

Warsito juga berharap bahwa situasi aman tersebut akan berlangsung hingga ibadah terakhir pada pukul 18.30 WIB.

"Keamanan sudah terkonsep jadi semoga aman sampai ibadah terakhir," ujarnya.

Seperti diketahui, pelaksanaan ibadah Natal di Gereja Immanuel dibagi ke dalam 4 sesi. Sesi pertama dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB. Sesi kedua pukul 10.00 WIB, ketiga pukul 17.00 WIB. Dan terakhir pada pukul 18.30 WIB.

No comments:

Post a Comment