-Sore ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menghadiri agenda silaturahmi dengan kalangan dunia usaha yang diselenggarakan oleh Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI).
Agenda ini diawali dengan paparan dari Ketua Umum ISEI Darmin Nasution. Darmin memberikan paparan terkait penyebab persoalan ekonomi yang dialami Indonesia dalam beberapa waktu terakhir dan solusi yang seharusnya diambil pemerintah.
Selanjutnya. Jokowi memberikan paparan terkait apa yang sudah dilakukan dan direncanakan pemerintah ke depan. Ia menyempatkan diri untuk berdiskusi langsung dengan para pengusaha.
Diskusi inipun dipandu oleh Ketua Umum ISEI Darmin Nasution. Jokowi bersama Darmin mengambil posisi duduk sejajar di atas panggung di depan puluhan pengusaha yang hadir.
Beberapa orang diperbolehkan untuk memberikan pertanyaan, kritik serta saran secara langsung kepada Jokowi. Sesuai dengan judul acaranya adalah Presiden Menjawab Tantangan Ekonomi.
"Silahkan untuk siapapun yang ingin memberikan pernyataan dan pertanyaan apapun kepada Presiden dengan cepat dan tegas," kata Darmin membuka kesempatan untuk bertanya di Jakarta Convention Center, Jakarta, Kamis (9/7/2015)
Acara yang dibuka oleh oleh ini dihadiri oleh kalangan perbankan, dunia usaha seperti Kadin, Apindo, Hipmi, REI dan lain-lain.
No comments:
Post a Comment