Thursday, August 21, 2014

Tiga Artis Ini Jadi Orator Kelompok Massa Pendukung Prabowo di MK

JAKARTA, KOMPAS.com — Putusan belum lagi dibacakan oleh hakim Ketua Mahkamah Konstitusi, massa pendukung pasangan Prabowo–Hatta terus berorasi di luar. Ribuan simpatisan pasangan ini berasal dari beragam kelompok masyarakat, seperti Pemuda Panca Marga, Laskar Merah Putih, FKPPI. Mereka berkumpul di dekat barikade kawat berduri di sekitar patung kuda Arjuna Wiwaha.
Orasi dipimpin oleh artis senior Camelia Malik dan Djaja Mihardja. Camelia yang tampil dengan kerudung merah itu tampak antusias meneriakkan dukungan kepada pasangan Prabowo dan Hatta untuk menjadi presiden RI.
Salah satu orator menyebutkan bahwa mereka mengaku telah terzalimi dengan penetapan pasangan Jokowi dan JK sebagai presiden terpilih. "Kami datang ke sini dengan membawa kedamaian. Kami datang untuk mencari keadilan di negeri ini," tandasnya.
Salah satu pimpinan mengimbau agar massa tidak bertindak ricuh saat melihat ada satu kelompok yang tampak emosi untuk bisa menerobos kawat berduri.
Tak hanya orasi, seorang pendukung Prabowo dari Maluku juga membacakan puisi berjudul "Indonesia Menangis". Di akhir pembacaan pusisi, massa memekikkan, "Merdeka! Hidup Prabowo! Hidup Indonesiaku!"
Rachel Maryam, yang juga salah satu pendukung pasangan Prabowo-Hatta, ikut pula berorasi, meminta hakim MK tidak terpengaruh intervensi asing. "Kami mohon hakim bisa memutuskan perkara ini dengan adil dan jujur."
Saat berita ini ditulis, massa masih tetap berusaha untuk bisa masuk dan mendengarkan putusan hakim secara langsung.

No comments:

Post a Comment