JAKARTA, KOMPAS.com — Gubernur DKI Jakarta yang terpilih sebagai presiden periode 2014-2019, Joko Widodo, memilih meninggalkan ruangan sidang DPR melalui pintu samping seusai menghadiri pidato kenegaraan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di Gedung DPR, Jakarta, Jumat (15/8/2014). Wartawan yang telah menunggu di depan pintu utama ruangan pun terkecoh.
Seusai acara, Presiden Yudhoyono dan Ibu Negara Ani Yudhoyono langsung keluar melalui pintu utama bersama jajaran menteri dan pimpinan DPR. Mereka langsung berfoto bersama karena melihat banyaknya wartawan foto dan kamerawan yang sudah menunggu di luar.
Setelah rombongan Presiden meninggalkan pintu utama, para peserta sidang lain berbondong-bondong keluar dari ruangan. Namun, Jokowi tidak terlihat keluar dari pintu tersebut. Wartawan mencoba mencari keberadaannya dengan berbondong-bondong masuk ke dalam ruangan sidang yang tidak lagi dijaga ketat oleh petugas keamanan. Namun, dalam ruangan itu, hanya ada beberapa orang. Jokowi tidak tampak.
Salah seorang protokoler DPR mengatakan, capres nomor urut 2 itu telah keluar melalui pintu samping. "Pak Jokowi lewat pintu samping tadi, langsung turun Nusantara III terus naik mobil," ujarnya.
Wartawan pun terlihat kecewa karena merasa terkecoh dan gagal melakukan wawancara dengan Jokowi. Jokowi hadir dalam acara itu dalam kapasitasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla juga hadir dalam acara ini dan keluar melalui pintu utama. Hadir pula mantan Presiden RI Bacharuddin Jusuf Habibie. Sebelum memulai pidatonya, Presiden menyapa kedua mantan pimpinan negara tersebut.
No comments:
Post a Comment