Friday, August 22, 2014

Jokowi: Prabowo dan Hatta Itu Sahabat Baik Kami

Jakarta - Jokowi-JK menggelar konferensi pers mengapresiasi putusan MK yang menolak seluruh gugatan Prabowo-Hatta. Apakah Jokowi akan menawarkan rekonsiliasi ke Prabowo-Hatta?

"Rekonsiliasi apa, Pak Prabowo, Pak Hatta itu sahabat baik kami," kata Jokowi sembari tersenyum.

Hal ini disampaikan Jokowi dalam konferensi pers di Rumah Dinas Gubernur DKI di Jl Taman Suropati, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (21/8/2014).

Jokowi kemudian menuturkan tak ada masalah antara dirinya dan Prabowo maupun Hatta Rajasa. Sehingga tidak ada yang perlu diluruskan lagi.

"Saya dan Pak JK sangat bersahabat dengan Pak Prabowo, Pak Hatta. Rekonsiliasi itu apa, wong nggak ada masalah, kita itu sahabat dan sahabat yang baik," kata Jokowi, masih sembari tersenyum.

MK menolak seluruh gugatan Prabowo-Hatta. Kubu Prabowo-Hatta mengakui putusan MK, namun mengklaim putusan MK tersebut belum tentu mencerminkan kebenaran dan keadilan.
Jakarta - Mahkamah Konstitusi (MK) menolak seluruh gugatan terkait perselisihan hasil pemilihan umum (PHPU) yang diajukan tim Prabowo-Hatta. Mengapa Tim Prabowo-Hatta tak mengucapkan selamat ke Jokowi-JK?

"Ucapan tersebut yang sudah kami sampaikan itu adalah ucapan Prabowo-Hatta. Terkait dengan pertanyaan ini, saya rasa cuma persoalan waktu," kata Jubir Koalisi Merah Putih, Tantowi Yahya, saat ditanya soal ucapan selamat untuk Jokowi-JK.

Hal ini disampaikannya usai jumpa pers di Hotel Grand Hyatt, Jl MH Thamrin, Jakpus, Kamis (21/8/2014) malam.

Dalam jumpa pers, tak ada ucapan selamat dari Tim Prabowo-Hatta untuk Jokowi-JK. Tantowi hanya menjelaskan Prabowo-Hatta menyampaikan maaf karena tak bisa hadir di jumpa pers.

"Ini mengecewakan tapi mereka bisa menerima keputusan MK. Mereka ucapkan maaf tidak bisa hadir malam ini karena banyak urusan yang harus mereka lakukan," tuturnya.

Tantowi menjelaskan, ketidakhadiran Prabowo-Hatta dalam acara malam ini dikarenakan mereka tengah menjenguk sejumlah relawan yang terluka saat melakukan aksi di depan MK.

"Saat ini ada 54 relawan yang (terluka) amat sangat parah. Itu bentuk manifestasi perhatian Prabowo-Hatta. Mereka jadi prioritas pada malam ini," pungkas Tantowi.

No comments:

Post a Comment