Friday, August 8, 2014

Ahok: Saya Percaya Jakmania, Mereka Pasti Jaga Kampungnya

JAKARTA, KOMPAS.com — Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama memastikan diri tidak akan menonton laga pertandingan krusial antara Persija Jakarta dan Persib Bandung, di Stadion Gelora Bung Karno, Minggu (10/8/2014). 

Kendati demikian, ia mengaku tak merasa khawatir akan kerusuhan yang kerap terjadi antar-pendukung Persija Jakmania dengan pendukung Persib Viking.

"Saya percaya sama Persija dan Jakmania. Mereka pasti bakal menjaga Jakarta karena di sini kampung mereka," kata Basuki, di Balaikota Jakarta, Jumat (8/8/2014) malam.

Menurut dia, polisi tidak akan memberi izin penyelenggaraan pertandingan di GBK jika tidak ada jaminan keamanan kedua belah pihak. Basuki juga meyakini pengamanan yang bakal dikerahkan kepolisian. 

"Mereka enggak mungkin rusuh, saya kira. Enggak akan merusak taman juga," ujar pria yang akrab disapa Ahok itu. 

Sekadar informasi, sebelumnya, Polda Metro Jaya telah mengizinkan laga pertandingan Persija dengan Persib di Stadion Utama GBK. 

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar (Pol) Rikwanto mengaku sedang memproses izin pertandingan itu. Kendati demikian, polisi tetap meminta komitmen ketua dan pengurus untuk menjamin suporter tidak melakukan tindakan anarkistis. Ada sekitar 1.250 personel kepolisian yang akan dikerahkan untuk mengamankan laga tersebut. 

No comments:

Post a Comment