Tuesday, October 4, 2016

Ahok Ingin Bekasi Gunakan TPST Bantargebang Saat DKI Sudah Punya ITF

Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama ingin Kota Bekasi dan Kabupaten Bekasi menggunakan Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TSPT) Bantargebang. Hal itu bisa terealisasi jika intermediate treatment facility (ITF) milik DKI sudah jadi dan bisa digunakan. 

"Nanti kalau sudah jadi ITF, saya ingin tempat itu bisa dipakai Bekasi untuk jadi ITF Bekasi," ujar Ahok (sapaan Basuki) di Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Selasa (4/10/2016). 

Pemerintah Provinsi DKI akan membangun ITF di lima tempat, masing-masing di Cilincing, Sunter, Marunda, Rorotan (Jakarta Utara), dan Kamal Muara (Jakarta Barat). ITF merupakan fasilitas untuk mengolah sampah. 

Kata Ahok, pengelolaan sampah seharusnya berada di dalam kota. Saat ini, proyek ITF masih dalam tahap lelang oleh Dinas Kebersihan DKI Jakarta dengan melibatkan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT). 

"Saya kira Februari 2017 sudah bisa groundbreaking kerja ITF," ujar Ahok.

No comments:

Post a Comment