Tuesday, August 26, 2014

Ahok: Stasiun Kereta Bandara Terintegrasi TransJ akan Dibangun di Dukuh Atas

Jakarta - Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) membeberkan rencana pembangunan stasiun kereta bandara terintegrasi bus TransJakarta di Dukuh Atas, Jakarta Pusat. Rencana ini ditindaklanjuti dengan mengadakan pertemuan bersama Direktur Utama PT KAI Ignasius Jonan.

"Tadi kita sudah bahas itu. Jadi nanti akan buat stasiun di Dukuh Atas, supaya nyambung antara TransJ, jadi bisa drop orang di stasiun itu," kata Ahok kepada wartawan di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (26/8/2014).

Rencana ini menurut Ahok sempat tumpang tindih sebab Pemprov DKI ingin membangun jalan dimulai dari Jalan Teluk Betung tembus menuju Jalan Mas Mansyur. Sementara di lokasi yang sama, PT KAI juga ingin membangun stasiun yang letaknya di depan Hotel Sangri-La. 

Lokasi persisnya berada di sisi kanan jalan inspeksi Kanal Banjir Barat yang berdekatan dengan kantor DPP Partai Hanura.

"Selama ini masalahnya PT KAI tidak tahu kita mau lebarin jalan di sana, terus dia juga enggak percaya kira bisa atau enggak bangunin. Jangan sampai nanti rumah-rumahnya sudah dibongkar, tapi enggak selesai. Jadi kita samakan persepsi, dan pakai sistem pinjam pakai. Kita sama-sama janji, akhir 2015 stasiun itu jadi, terus ada sky bridgenya, dan jalan juga rapi," jelas Ahok.

No comments:

Post a Comment