Thursday, August 21, 2014

Ahok Pindahkan Lokasi Pembangunan Sirkuit Motor di Marunda

JAKARTA, KOMPAS.com- Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta membatalkan rencana pembangunan sirkuit motor di kawasan Marunda, Jakarta Utara. Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, lahan di sana, belum komersil. 
 
"Kalau enggak salah (pembangunan) sirkuit motor di Pulogadung, lahannya lebih komersil," kata Basuki, di Balaikota Jakarta, Kamis (21/8/2014). 
 
Menurut Basuki, PT Jakarta Propertindo masih memiliki lahan yang mencukupi untuk pembangunan sirkuit motor berkelas internasional. Ia menjamin, pembangunan sirkuit motor tetap terlaksana, meskipun lokasinya belum ditentukan. Sebab, pembangunan sirkuit motor ini berguna sebagai media balapan liar siang dan malam hari.

Adapun alasan pembangunan sirkuit di ujung kota, untuk menarik para pengembang dan pengusaha membangun mal maupun hotel di sana. "Satu tahun selesai pembangunannya," kata Basuki. 
 
Kepala Dinas Olahraga dan Pemuda (Disorda) DKI Jakarta Ratiyono mengatakan, pihaknya membutuhkan lahan seluas 15 hektar untuk membangun sirkuit motor internasional.

"Kita lagi pelajari lahan-lahan di Jakarta Timur, masih dalam tahap pencarian lahan yang tepat. Dalam dua hari ini selesai, kalau sudah fixed, nanti dikabari," kata Ratiyono.

No comments:

Post a Comment