Thursday, May 26, 2016

Ahok: Mana Ada Gerindra "Nyalonin" Ahok

 Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok menyambut baik rencana koalisi antara Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dengan Gerindra. 

Bahkan, Ahok menyebut koalisi itu dapat mengulang koalisi pada Pilkada DKI Jakarta 2012 lalu. 

"Bagus juga. Ya kan mengulang lagi (koalisi) PDI-P sama Gerindra," kata Ahok, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (27/5/2016). 

Ahok tak mengomentari lebih jauh tentang rencana koalisi tersebut. Hanya saja, ia memastikan namanya tidak akan muncul jika koalisi kedua partai itu terbentuk. 

"Mana ada cerita Gerindra nyalonin Ahok," ujarnya. 

Pada Pilkada DKI Jakarta 2012 lalu, koalisi PDI-P dan Gerindra menang saat mengusung pasangan Joko Widodo-Basuki Tjahaja Purnama

Lalu pada Pilkada 2017, Ahok berencana maju melalui jalur independen dengan dukungan kelompok relawan Teman Ahok. Sementara PDI-P dan Gerindra hingga kini masih melakukan penjaringan. 

Jika PDI-P belum menyampaikan nama bakal calon gubernur, Gerindra sudah menjaring tiga nama. Yakni mantan Wakil Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Ketua Umum Partai Bulan BintangYusril Ihza Mahendra, dan Pengusaha Sandiaga Uno

Jika dua partai itu berkoalisi, maka akan ada dukungan 43 kursi di DPRD DKI Jakarta.

No comments:

Post a Comment