Friday, February 19, 2016

Krishna Murti: Kalau Punya Surat Tanah, Tak Usah Lawan Saat Ditertibkan

Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Krishna Murti mendatangi kawasanKalijodo, Kamis (18/2/2016) sekitar pukul 21.30 WIB. Ia sempat berdiskusi dengan Ketua RT 07 Angke, Tambora, Jakarta Barat, Mariamah. 

"Kalau ibu punya surat tanah, enggak usah ngelawan saat nanti ditertibkan. Enggak usah ngancam mau buka baju, nanti kami pakaikan sarung," kata Krisna.

Pernyataan Krishna ditanggapi dengan anggukan dan senyuman oleh Mariamah. 

"Iya Pak, kami siap kok kalau nanti dipindahin ke rusun," kata Mariamah. 

Saat berada di perbatasan wilayah Jakarta Barat dan Utara, Krishna menjelaskan, meski hanya dibatasi sungai kecil, di kawasan tersebut sering terjadi tawuran saat dirinya masih menjabat sebagai Kapolsek Metro Penjaringan. 

"Dulu di sini sering lempar-lemparan batu kalau lagi tawuran," ujarnya. 

Dalam buku yang ditulisnya, yang berjudul Geger Kalijodo, Krishna menyatakan bahwa ia pernah ditodong dengan pistol oleh preman di kawasan Kalijodo. Peristiwa itu terjadi pada Januari 2002.

No comments:

Post a Comment