Friday, May 20, 2016

Ahok Tegaskan Jakarta Hanya Akan Gunakan Bus Kota Merek-merek Terkemuka

 Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok mengatakan, Pemprov DKI Jakarta akan menerima semua sumbangan bus tingkat dengan merek terkemuka. PT Transjakarta, kata dia, juga akan membeli bus yang kualitasnya terbaik.
"Kami enggak main lagi bus yang merek 'Ahok' di Jakarta. Kami mainnya (bus merek) Mercedes-Benz, Scania, MAN, atau merek Jepang, Hino," kata Ahok di Balai Kota, Jumat (20/5/2016).
Ahok menyindir Pemprov DKI Jakarta yang pernah membeli bus merek Zong Thong dan pabrikan asal China lainnya untuk dijadikan transjakarta.
Saat ini, PT Transjakarta membeli bus merek Scania asal Swedia untuk dijadikan transjakarta.
"Kami juga mau beli bus yang lower deck (dek rendah) untuk penyandang disabilitas, 250 unit," kata Ahok.
Hari ini, Pemprov DKI Jakarta menerima hibah berupa bus tingkat wisata dari PT Tower Bersama Infrastructure Tbk. Bus merek MAN itu akan beroperasi pada tiga rute baru transjakarta, yakni rute Balai Kota-Kota Tua yang akan beroperasi malam hari mulai Sabtu besok. Bus akan beroperasi setiap malam Minggu dan malam libur umum, pukul 17.00-23.00.
Dua rute lain yang dilayani dengan bus itu adalah rute History of Jakarta ke tempat-tempat bersejarah di Ibu Kota, dan rute Shopping Experience/Jakarta Modern yang ke tempat wisata belanja Ibu Kota. Layanan bus di kedua rute itu akan tersedia pada pukul 09.00-17.00 untuk Senin-Sabtu dan pukul 12.00-20.00 untuk hari Minggu.
"Kami ingin memberikan bus terbaik yang meramaikan Ibu Kota. Nanti, bus ini akan jadi aset PT Transjakarta," kata Ahok.

No comments:

Post a Comment