Saturday, February 6, 2016

Sandiaga Uno: Banyaknya Calon yang Bertarung Menambah Warna di Pilgub DKI

Pemilihan Gubernur DKI periode 2017-2022 akan digelar pada awal 2017 mendatang. Tapi telah banyak nama yang disebut-sebut akan maju menjadi DKI 1. 

Selain Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) yang dikabarkan akan maju kembali, ada juga beberapa nama, seperti Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra, Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, dan Eks Menpora Adhyaksa Dault. Bakal calon Gubernur DKI dari Gerindra Sandiaga Uno, yang juga diyakini akan maju menilai munculnya nama-nama tersebut akan menambah warna di Pilgub 2017 nanti.

"Tiga tokoh (Yusril, Ridwan Kamil dan Adhyaksa Dault) ini akan menambah warna di Pilkada DKI. Saya yakin kok persaingan akan diakhiri dengan persahabatan. Bertanding untuk bersanding," kata Sandiaga Uno di kantor DPC Gerindra Jakarta Utara, Jl Tenggiri, Jakarta Utara, Sabtu (6/2/2016).

Ketiga sosok itu menurut Sandiaga adalah sosok yang telah berpengalaman. Khusus Yusril yang pernah menjadi Mensesneg di era SBY dulu, Sandiaga menilai, memiliki banyak pengalaman baik di dalam negeri maupun luar negeri. 

"Pak Yusril, kalibernya bukan hanya nasional, tapi internasional. Ya bagus lah. Pengetahuannya luas, dia pernah bantu Presiden, sangat berpengalaman. Jakarta diuntungkan sekali kalau Pak Yusril ikut mewarnai," kata Sandiaga.

Selanjutnya, Sandiaga menilai Adhyaksa merupakan sosok yang sangat tegas dan keras. Meski begitu, di mata Sandiaga, Adhyaksa merupakan sosok yang inspiratif sebagai ketua Pramuka sehingga bisa menumbuhkan semangat.

"Kalau Pak Ridwan Kamil fenomenal. Dia sukses mengangkat Bandung dan ternyata capaian Bandung lebih bagus dari Jakarta. Bandung juga menang beberapa penghargaan, indeks lebih bagus dan serapannya," papar Sandiaga.

"Saya siap dipilih, siap juga enggak dipilih. Ini ikhlas kok, cukuplah jadi pengusaha. Tapi kalau terpilih saatnya mengabdi kaya Pak Prabowo," imbuhnya.

Sementara itu, untuk membenahi Jakarta, Sandiaga menilai Jakarta masih memiliki permasalahan di lapangan pekerjaan dan harga bahan-bahan pokok. Ia mengaku siap menawarkan solusi yang baik untuk membangun Jakarta menanggapi rencana Ahok maju lagi di Pilgub DKI 2017.

"Masih positif (tanggapan Ahok). Tapi saya ingin menawarkan yang lebih begitu saya lihat solusi," ungkap Sandiaga.

Sandiaga tidak menutup diri bila dipasangkan dengan bakal calon lain untuk maju di Pilgub DKI 2017 dari Partai Gerindra lainnya, dalam hal ini misalnya Ridwan Kamil.

"Peluang politik memungkinkan, politik selalu berubah. Saya siap saja lah. Namanya perjuangan, seperti sebagai prajurit siap di tempatkan di mana saja," kata Sandiaga.

Seperti diketahui, Gerindra telah mengungumkan delapan nama bakal calon sementara yaitu Ketua DPD DKI Gerindra M Taufik, Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Walikota Bandung Ridwan Kamil, Ketua Komisi D DPRD DKI Muhammad Sanusi, mantan Pangdam Jaya Mayjen (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin, anggota Dewan Pembina Gerindra Sandiaga S. Uno, anggota DPR Biem Benyamin, dan Sekda Provinsi DKI Saefullah

No comments:

Post a Comment