Tuesday, July 22, 2014

Megawati Berlinang Air Mata saat Umumkan Kemenangan Jokowi

Jakarta - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri menggelar konferensi pers usai buka bersama di kediamannya, Kebagusan, Jakarta Selatan. Konferensi pers digelar setelah berdasarkan hasil rekapitulasi penghitungan suara secara nasional, duet Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla dipastikan memenangkan pemilihan presiden dan wakil presiden 2014. 

Saat mengumumkan bahwa Joko Widodo (Jokowi)-Jusuf Kalla sebagai pemenang pilpres, suara Megawati agak tertahan. Bulir-bulir air mata pun menetes di pipinya. 

"Saya ingin mengatakan bahwa apa yang pada waktu itu quick count maupun real count saya ingin menyatakan bahwa kita dan partai pendukung berhasil memenangkan Joko Widodo menjadi presiden Indonesia," kata Megawati saat menggelar konferensi pers, Selasa (22/7/2014). 

Atas kemenangan ini Megawati mengucapkan terimakasih kepada semua kader partai pendukung, yakni PDI Perjuangan, PKB, Partai Hanura, Partai NasDem, dan PKPI. Dia juga mengucapkan terimakasih kepada media masa yang turut mengawal proses pilpres. 

Khusus kepada Jokowi diapun memberikan pesan tersendiri. "Kepada Bapak Joko Widodo Saya sebagai ketua umum PDIP mengucapkan selamat dan bawalah rakyat Indonesia ke arah lebih baik," kata Megawati, kembali dengan suara terisak. 

Jakarta - Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri menyampaikan 'pidato kemenangan' atas keunggulan Jokowi-JK di Pilpres. Mega menyampaikan pidato setelah memantau hasil rekapitulasi akhir KPU yang memenangkan pasangan capres nomor dua.

"Akhirnya saya ingin menyampaikan bahwa apa yang dilakukan pada waktu quick count maupun sekarang real count, maka saya ingin mengatakan bahwa kita partai pendukung dan partai pengusung telah berhasil memenangkan Bapak Ir Joko Widodo dan Pak Jusuf Kalla menjadi Presiden Republik Indonesia 2014-2019," kata Mega dalam konferensi pers di kediamannya di Jl Kebagusan, Jakarta Selatan, Selasa (22/7/2014) pukul 19.00 WIB.

Mega menyambut kemenangan Jokowi-JK dengan bahagia. Mega menghormati KPU dan Bawaslu yang telah menyelenggarakan Pemilu sesuai jadwal hingga rekapitulasi nasional.

"Untuk itu saya ingin mengucapkan beribu terimakasih kepada KPU, Bawaslu yang telah berupaya tepat waktu nantinya pada pukul 20.00 WIB yang akan direncanakan untuk secara resmi menyampaikan berita rekapitulasi," kata Mega.

Mega berharap semua proses Pemilu ini berjalan dengan lancar. Sehingga rakyat Indonesia akan mendapatkan presiden baru yang memperjuangkan kesejahteraan rakyat.

"Nantinya dan pada tanggal 20 Oktober maka kita pun memiliki pemerintahan Republik Indonesia yang baru," kata Mega.

Mega pun mengucapkan selamat kepada Jokowi dan JK. "Saya mengucapkan selamat dan menginginkan rakyat Indonesia menuju kesejahteraan yang baik dan untuk Indonesia Raya," pungkasnya.

Jakarta - Sikap Capres Prabowo Subianto menolak pelaksanaan Pilpres justru diucapkan selamat oleh Guru Besar Hukum Tata Negara UGM Denny Indrayana. Dia menilai apa yang dilakukan Prabowo telah menghadirkan presiden terpilih tanpa menunggu keputusan MK.

"Dalam sisi yang lain, saya berpendapat kita baiknya mengucapkan terima kasih kepada Prabowo. Dengan caranya, Prabowo telah menghadirkan presiden terpilih tanpa kita harus menunggu putusan MK satu bulan lagi," jelas Denny dalam keterangannya, Selasa (22/7/2014).

Menurut dia, pengunduran diri Prabowo itu sebenarnya tidak ada pengaruhnya lagi di ujung proses penetapan akhir suara nasional di KPU.

"Justru, dengan demikian KPU bisa lebih leluasa menetapkan hasil pilpres, dan menetapkan Jokowi yang memperoleh suara terbanyak sebagai pemenang Pilpres," terang Denny yang juga menjabat sebagai Wamenkum ini.

Namun Denny mewanti-wanti, yang tentu tetap perlu diantisipasi adalah keamanan. "Dan saya yakin aparat kepolisian dan TNI akan bisa menjaga keamanan dan ketertiban kita. Jadi, dengan caranya, mari kita ucapkan terimakasih kepada Prabowo, dan selamat datang Presiden Jokowi. Selamat kepada seluruh rakyat Indonesia yang telah melaksanakan proses transisi kepresidenan ini dengan baik," tutupnya.

No comments:

Post a Comment