Monday, September 12, 2016

Masjid Al-Ihsan Kebayoran Baru Terima Sapi 420 Kg dari Pemprov DKI

Masjid Al-Ihsan Kebayoran Baru Terima Sapi 420 Kg dari Pemprov DKIProses pemotongan daging kurban di Masjid Al-Ihsan. Foto: Jabbar Ramdhani/detikcom
Jakarta - Masjid Al-Ihsan jadi salah satu masjid yang mendapatkan sumbangan hewan kurban dari Pemprov DKI Jakarta. Sekretaris Pengurus Masjid Al-Ihsan, Saifuddin Aman mengatakan, sapi yang diberikan berbobot 420 Kg.

"Betul kami mendapatkan seekor sapi, beratnya 420 Kg. Sapi itu diberikan oleh pihak Pemprov DKI Jakarta," ujar Saifuddin Aman di Jalan Kerinci X, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (12/9/2016).

Sapi tersebut, kata Saifuddin tiba di Masjid sekitar pukul 21.00 WIB. Ia menceritakan bagaimana masjid di tempatnya mendapatkan sapi tersebut. Hingga ia bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama (Ahok).

"Jadi ceritanya, saya tidak tahu. Kemarin tiba-tiba dapat telepon, masjid dapat sumbangan dari DKI. Saya langsung ke Balai Kota. Begitu menunggu di sana, Pak Ahok datang," ucap Saifuddin.

Momen itu tak dilewatkan oleh Saifuddin untuk berbincang dengan sang gubernur. Ia bersalaman dengan Ahok dan mengucapkan terima kasih atas sumbangan sapi yang diberikan pemprov.

"Sesudah itu, Pak Ahok langsung tanyakan ke stafnya. Apakah sapi sudah dikirim? Kemudian ia bertanya ke saya, kapan acara pemotongannya. Saya jawab, sekitar pukul 08.00 atau 09.00," kata Saifuddin.

"Lalu dia bilang, 'Saya usahakan nanti, moga bisa datang'. Karena belum pasti, maka saya tidak umumkan ke warga lainnya," imbuhnya.

Tak hanya mendapatkan sapi, Saifuddin dan pengurus Masjid Al-Ihsan juga mendapatkan penyuluhan. Mereka juga diberikan seperangkat alat untuk keperluan pelaksanaan.

"Kemarin ada penyuluhan, kita diundang ke sana. Kita dikasih terpal, pisau, timbangan. Mereka juga hadir tadi pagi. Sudin Kelautan dan Peternakan tadi juga cek setiap kambing, dan binatang yang dipotong. Diambil paru, jantung dan hatinya untuk pengecekan apakah terjangkit penyakit atau tidak," ucap Saifuddin.

Sumbangan seekor sapi itu menggenapkan jumlah hewan kurban yang akan dipotong menjadi sejumlah 14 ekor sapi dan 30 ekor kambing. Daging hasil kurban ini akan didistribusikan ke seluruh warga Kelurahan Gunung, Kebayoran Baru. Termasuk daerah sekitarnya. Satu bungkus berisi daging kurban dengan berat 0,75 Kg. 

No comments:

Post a Comment