Tuesday, September 13, 2016

135 Polisi Amankan Unjuk Rasa Pedagang Pasar Karet Belakang di Balai Kota

Aparat gabungan dari Polda Metro Jaya dan Polres Metro Jakarta Pusat akan melakukan pengamanan unjuk rasa di Balai Kota, Selasa (13/9/2016).

Unjuk rasa tersebut akan dilakukan oleh pedagang Pasar Karet Belakang (Karbela), Setiabudi, Jakarta Selatan, pada Selasa siang.
Kepala Polsek Metro Gambir AKBP Ida Ketut GKR menyampaikan, personel gabungan yang diturunkan untuk mengamankan unjuk rasa hari ini terdiri dari satu kompi aparat Polda Metro Jaya dan satu pleton aparat Polres Metro Jakart Pusat.
"Totalnya ada sekitar 135 personel yang akan mengawal unjuk rasa di Balai Kota," kata Ketut di Balai Kota, Jakarta, Selasa.
Ketut mengatakan, berdasarkan informasi sementara, para pedagang Pasar Karet Belakang tersebut akan mendatangi Kantor PD Pasar Jaya sebelum bergerak ke Balai Kota.
Saat dikonfirmasi, Kepala Humas PD Pasar Jaya Gatra Vaganza menyampaikan bahwa pihaknya belum mengetahui tuntutan para pengunjuk rasa itu.
Ia mengaku baru menerima informasi bahwa para pengunjuk rasa itu adalah pedagang Pasar Karbela, salah satu pasar milik PD Pasar Jaya.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, hingga pukul 13.45 WIB, belum ada aksi unjuk rasa di Balai Kota. Para polisi juga belum terlihat membentuk formasi penjagaan.

No comments:

Post a Comment