Tuesday, July 8, 2014

Delapan Pesan Megawati Soekarnoputri Menjelang Pemungutan Suara Pilpres

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memberikan delapan pesan untuk seluruh rakyat Indonesia. Pesan itu ia sampaikan beberapa jam sebelum waktu pencoblosan Pemilu Presiden 2014. 

Pertama, Megawati menyatakan rakyat merupakan pemegang kedaulatan tertinggi sesuai hakikat demokrasi yang berjalan di Indonesia. "Percayalah, jangan rendahkan martabat rakyat dengan melakukan intimidasi, politik uang, dan berbagai tindakan yang mengerdilkan makna demokrasi," kata Megawati, lewat pernyataan tertulis, Selasa (8/7/2014) malam.

Kedua, Megawati meminta seluruh rakyat, khususnya seluruh kader PDI-P, untuk ikut memperjuangan pilpres yang aman dan damai. Ia juga meminta relawan pendukung pasangan Joko Widodo-Jusuf Kalla untuk terlibat aktif dalam perjuangan tersebut.

Ketiga, Megawati khusus mengimbau seluruh kader partainya untuk terus meningkatkan kerja sama dengan para relawan pendukung pasanagn Jokowi-Kalla. Imbauan ini juga berlaku bagi para kader dan simpatisan partai koalisi pengusung pasangan Jokowi-Kalla.

Keempat, Presiden Kelima Republik Indonesia itu meminta seluruh rakyat Indonesia datang ke tempat pemungutan suara (TPS) dan menggunakan hak politiknya pada hari pemungutan suara, Rabu (9/7/2014). 

Megawati berharap seluruh masyarakat mengajak serta keluarga dan masyarakat pemilih lain yang tinggal di lingkungannya masing-masing. "Yang punya hak pilih agar menggunakan hak dan kewajibannya dengan merdeka, penuh tanggung jawab, dan bebas dari rasa takut," ujar dia.

Kelima, Megawati meminta suara di tiap TPS benar-benar dijamin keamanannya. Hak masyarakat untuk memilih, ujar dia, tak dapat dihilangkan dengan cara apa pun karena telah dijamin konstitusi.

Keenam, Megawati meyakinkan masyarakat untuk berani melaporkan segala bentuk kecurangan. Ketujuh, Megawati berharap netralitas TNI/Polri dijaga serta dihormati demi mewujudkan jalannya pemilu yang kredibel. 

"Terakhir, saya menyerukan agar seluruh rakyat Indonesia mewujudkan pemilu damai dan bermartabat," tegas Megawati.

No comments:

Post a Comment